Sumberbola – Pembalap Meksiko Sergio Perez, yang kursi pembalapnya di tim Renault diambil oleh pembalap Red Bull, Daniel Ricciardo untuk kejuaraan F1 musim 2019 mendatang, memperingat Ricciardo akan ketatnya persaingan di tim Renault, terutama dengan calon rekan satu timnya, Nico Hulkenberg.
Meski akan kehilangan kursi pembalapnya di Renault, namun Perez menilai keputusan Ricciardo meninggalkan tim yang telah membesarkan nya yakni Red Bull, sangatlah menarik.
Selain menarik, kedatangan Ricciardo di tim Renault akan semakin memperkuat dinamika poros tengah F1 yang terdiri dari Renault, McLaren, Force India dan Haas. Meski bukan tim papan atas, namun di poros tengah ada pertempuran yang tak kalah menariknya.
Baca Juga:
- Berita F1: Hasil GP Belgia, Ferrari Menikung Mercedes
- Berita F1: Pensiun, Fernando Alonso Belum Tentukan Masa Depannya
- Berita F1: Fernando Alonso Umumkan Pensiun dari F1
“Ricciardo ke Renault [langkah] cukup menarik,” kata Perez seperti dilansir dari Planet F1, Jumat (31/8). “Saya pikir untuk memiliki seseorang seperti dia di lini tengah hanya akan menunjukkan betapa kuatnya lini tengah saat ini.
“Saya pikir jika semuanya tetap sama untuk tahun depan, dan lini tengah sangat berdekatan, dia akan menikmati banyak [pertempuran] yang kompetitif.
“Akan menarik juga melihat dia bersama Hulkenberg karena kurasa dia akan mengalami masa sulit di sana bersama Nico,” pungkasnya.